pilihan +INDEKS
Silaturahmi dengan Ipemarohil Jakarta, Bupati Rohil: Jangan Kecewakan Orang Tua

PUBLIKTERKINI.COM,Jakarta - Disela mengikuti acara puncak perayaan HUT Partai Golkar di Jakarta, Bupati Rokan Hilir (Rohil) Afrizal Sintong menyempatkan diri untuk mendatangi Sekretariat Ikatan Pelajar Mahasiswa Rokan Hilir (Ipemarohil) Jakarta yang berada di Cilandak Barat, Jakarta Selatan, Kamis (20/10/2022) sore.
Sesampainya di sekretariat itu, Afrizal Sintong disambut langsung oleh Ketua Ipemarohil Jakarta Syafruddin dan pengurus Ipemarohil lainnya. Pada kesempatan itu, bupati melakukan peninjauan terhadap kondisi sekretariat Ipemarohil Jakarta.
Afrizal Sintong melihat, kondisi sekretariat tersebut perlu dilakukan perbaikan agar para mahasiswa-mahasiswi yang ditinggal ditempat itu merasa nyaman sehingga bisa konsentrasi dalam belajar.
"Tahun ini sekretariat Ipemarohil yang ada di Medan dilakukan perbaikan, InshaAllah tahun depan 2023 kita masukkan anggaran untuk perbaikan Ipemarohil Jakarta," ujar bupati saat berbincang dengan mahasiswa.
Disamping itu, Afrizal Sintong juga meminta kepada mahasiswa yang kuliah di Jakarta agar tidak mengecewakan orang tuanya yang sedang berjuang susah payah dikampung. Afrizal berharap para mahasiswa dapat menyelesaikan studinya dengan tepat waktu.
Selain itu Afrizal juga mengapresiasi para mahasiswa Ipemarohil Jakarta karena banyak yang mandiri bisa kuliah sambil bekerja. "Hidup di perantauan ini kita harus pandai-pandai, kerja boleh tapi jangan lupa tanggung jawab kita pada orang tua harus selesaikan kuliahnya," jelasnya.
Sementara itu Ketua Ipemarohil Jakarta Syafruddin menyambut baik atas kedatangan Bupati Rohil yang sangat perduli memperhatikan dunia pendidikan. Dikatakannya, Ipemarohil Jakarta siap mendukung program dan kebijakan pemerintah daerah Kabupaten Rohil dalam rangka menjalankan roda pembangunan.
"Mahasiswa itu sifatnya kritis, ada juga yang kritisnya kebablasan, tapi itulah proses kami untuk menjadi pemimpin yang lebih baik kedepannya," tandasnya."(***)
Berita Lainnya +INDEKS
Peduli Dengan Perantau asal Pariaman di Rantau, Haji Arisal Aziz Anggota DPR RI Fraksi PAN Sumbangkan 100 Juta Untuk Wakaf Tanah Makam Warga PKDP di Tangerang
PUBLIKTERKINI.COM,Tangerang — Suasana penuh kebersamaan dan semangat kekeluarg.
Panglima TNI Bersama Presiden Prabowo Saksikan Penyerahan Aset Rampasan Korupsi untuk PT Timah
BABEL || Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto mendampingi Presiden Republik Indonesia Prabowo.
Delapan Dekade TNI: Kekuatan, Profesionalisme, dan Sinergi TNI-Rakyat
JAKARTA || Tentara Nasional Indonesia (TNI) menggelar Upacara Peringatan Hari Ulang Tahun k.
Presiden Prabowo: TNI Harus Dipimpin Oleh Pemimpin Teladan dan Profesional
JAKARTA || Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto bersama Menhan RI, Wapang TNI serta para Kepala S.
Panglima TNI Dampingi Presiden RI pada Presidential Inspection HUT ke-80 TNI di Teluk Jakarta
JAKARTA || Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto mendampingi Presiden Republik Indonesia.
Anggota Komisi XIII DPR RI Fraksi PAN, Arisal Aziz : Meminta Pemerintah Membatalkan Relokasi Warga di Kawasan TNTN Provinsi Riau
PUBLIKTERKINI.COM,Jakarta - Presiden Republik Indonesia mengeluarkan Peraturan P.