pilihan +INDEKS
Positif Covid-19 Deddy Corbuzier Alami Badai Sitokin
Publikterkini.com - Deddy Corbuzier mengalami kritis hingga nyaris meninggal dunia saat dirawat karena Covid-19. Rupanya, ada efek yang ditimbulkan virus corona usai menyerang eks mentalist yang kini beralih profesi menjadi presenter dan YouTuber.
Efek tersebut bernama badai sitokin. Melalui akun Instagram terverifikasinya, kekasih Sabrina Chairunissa ini mengatakan, badai sitokin datang setelah dirinya negatif virus corona. Kondisi tersebut membuat tubuhnya yang berotot menurun.
"Saya sakit.. Kritis, hampir meninggal karena badai Cytokine, lucu nya dengan keadaan sudah negatif. Yes it's covid," tulis Deddy Corbuzier sebagai status teks unggahan terbarunya usai dua pekan rehat dari media sosial, Minggu (22/8/2021).
Ayah satu anak itu mengaku kecewa karena tak menyangka orang sepertinya yang selalu menjalani hidup sehat bisa terinfeksi virus corona bahkan sampai mengalami badai sitokin.
"Saya olahraga tiap hari, vitamin D saya tinggi, zinc saya tinggi, saya bisa kena tanpa gejala, lalu minggu kedua, hancur saya," ucap Deddy.
Penjelasan Ahli Virologi
Mengutip Health Liputan6.com, terkait badai sitokin, ahli virologi dan imunologi di Georgia State University, Mukesh Kumar menjelaskan bahwa itu adalah kondisi ketika terjadi produksi sitokin berlebihan dalam tubuh.
Badai sitokin ini memicu sistem kekebalan tubuh kehilangan kendali dan justru menyerang tubuh yang seharusnya dilindungi. Pada dasarnya, sebagian sel tubuh akan mati karena badai sitokin. Badai sitokin ini menggerogoti paru-paru pasien, melansir laman WebMD.
Berita Lainnya +INDEKS
Relawan Prabowo Jusuf Rizal Tuding Ketum APBMI, Juswandi Putar Balikkan Fakta. APBMI Yang Mau Monopoli di Pelabuhan, Bukan Koperasi TKBM
JAKARTA || Relawan Prabowo, Pria berdarah Madura-Batak, Kanjeng Raden Haryo (KRH).HM.Jusuf Rizal,.
Anggota Komisi XIII DPR RI, Fraksi PAN, Arisal Aziz : Meminta Menteri IMIPAS Lebih Meningkatkan Pengawasan Ke Lapas dan Rutan karena Sering WBP Kabur
JAKARTA || Satu Tahun Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan (Kemen Imipas) dibawah pimpin.
Kemendagri: Penindakan Kepolisian di Riau Sudah Sesuai Hukum, Legalitas Ormas Ditinjau Kemenkum
PEKANBARU || Direktur Jenderal Politik dan Pemerintahan Umum (Polpum) Kementerian Dalam Negeri, B.
Empat Ormas Tabuh dan Luncurkan” Gong Rakyat Melawan Korupsi ” Di Hari Sumpah Pemuda 2025
JAKARTA || Empat organisasi besar tabuh dan luncurkan "Gong Rakyat Melawan Korupsi" (Saatnya Raky.
Terpidana Mati Kabur, Arisal Aziz Anggota DPR RI Komisi XIII Minta Menteri Imipas Copot Ka Rutan dan KPR Siak
JAKARTA || Kaburnya narapidana (napi) dengan hukuman mati dari Rutan Kelas II B Siak, dianggap se.
Bukan Sekadar Horor, Tumbal Darah Jadi Refleksi Tentang Pengorbanan dan Kemanusiaan
JAKARTA || Ketika cinta dan keputusasaan saling bersinggungan, batas antara benar dan salah perla.







