pilihan +INDEKS
Polisi Periksa 8 Orang Terkait Kedatangan Selebgram Yang Picu Kerumunan di Aceh
Publikterkini.com - Polisi memeriksa pemilik toko grosir yang membuat kegiatan hingga menimbulkan kerumunan warga di Lhokseumawe, Aceh saat menyambut kedatangan selebgram Herlin Kenza beberapa waktu lalu.
"Polres Lhokseumawe sudah mengambil langkah dan melakukan pemeriksaan kepada pemilik toko grosir tersebut," kata Kabid Humas Polda Aceh.
Kasat Reskrim Polres Lhokseumawe AKP Yoga Panji Prasetya mengatakan, per Kamis (22/7/2021) selebgram Herlin Kenza masih diperiksa sebagai saksi.
“Dia (Herlin Kenza) datang pukul 12.00 WIB. Sebelumnya, kami sudah periksa juga pemilik Toko Wulan Kokula yang menghadirkan selebram itu hingga menimbulkan kerumunan,” kata AKP Yoga di Mapolres Lhokseumawe, kepada wartawan, Kamis (22/7/2021).
Dia menyebutkan, penyidik berusaha secepat mungkin merampungkan berkas perkara kerumunan selebgram tersebut.
“Jika bukti sudah cukup, segera kami umumkan tersangka. Sekarang kan masih berjalan penyelidikannya. Kami usahakan ini prosesnya bisa cepat selesai,” kata Yoga.
Polisi periksa 8 saksi dan akan periksa 3 saksi tambahan
Total saksi dalam kasus itu sebanyak delapan orang telah diperiksa di Mapolres Lhokseumawe sejak kasus video viral selebgram tersebut timbulkan kerumunan.
Dalam video, selebgram itu datang bak artis, keluar dari mobil dihamparkan karpet merah. Di kanan kirinya datang ratusan orang.
Sementara selebgram tersebut juga dikawal aparat kemananan untuk menuju toko Wulan Kokula di Pasar Inpres Lhokseumawe.
Yoga menambahakan, apabila bukti bersalah maka akan dikenakan UU Kekarantinaan Kesehatan nomor 6 tahun 2018.
“Kita lihat nanti, tapi akan ada tersangka. Dan juga ada tiga saksi lagi akan dipanggil lanjutan,” pungkas Yoga.
Sebelumnya diberitakan, selebgram Herlin Kenza datang ke toko Wulan Kokula untuk endorse produk baju.
Saat acara berlangsung, terjadi kerumunan massa, terutama saat Herlin Kenza datang ke toko itu.
Video dengan kerumunan itu diunggah sendiri di akun instagram sang selebgram yakni di @herlinkenza.
Video itu lalu viral, namun kini telah dihapus.
Berita Lainnya +INDEKS
3 Truk Brimob Riau Angkut Logistik Bantuan Polda Riau ke Sumatera Barat
PUBLIKTERKINI.COM,Pekanbaru - 3 unit truk Satuan Brimob Polda Riau mengangkut lo.
Pria 36 Tahun Yang Jatuh Diatas Lighton 1 Sungai Siak Berhasil Ditemukan Tim SAR Pekanbaru
PUBLIKTERKINI.COM,Pekanbaru - Tim SAR gabungan berhasil menemukan korban yang te.
Haji Arisal Aziz Anggota DPR RI Terpilih Dari Partai PAN, Gerak Cepat Berikan Bantuan Musibah Banjir di Sumbar
PUBLIKTERKINI.COM,Pariaman - Haji Arisal Aziz anggota DPR RI terpilih dari parta.
Pertamina Tolak Tim Investigasi Disnakertrans Riau Masuk Kelokasi Meledaknya Kilang Minyak Di Dumai
PUBLIKTERKINI.COM,Pekanbaru - Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans.
Mantan Bupati Inhil Indra Muchlis Adnan Ditahan Penyidik Kejati Riau
PUBLIKTERKINI.COM,Pekanbaru - Mantan Bupati Indragiri Hili.
5 KK Rumah Warga Bencah Lesung Hancur Akibat Longsor
PUBLIKTERKINI.COM,Pekanbaru - Rumah warga yang diterjang longso.