pilihan +INDEKS
Kejurnas Forki Pertama di Riau, Parisman Ikhwan Targetkan Sabet 3 Emas di Semua Kategori

PUBLIKTERKINI.COM,Pekanbaru - Panitia pelaksanaan Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Federasi Olahraga Karate Indonesia (Forki) Riau 2025 terus mematangkan persiapan menjelang perhelatan Iven nasional yang akan berlangsung pada 15-18 April 2025 di Pekanbaru.
Berbagi persiapan dalam mematangkan kejuaraan nasional itu terus dilakukan seperti pelaksanaan TC penuh atlet Riau. Kemudian venue yang akan menjadi tempat pertandingan.
Ketua Forki Riau Parisman Ikhwan yang juga sekaligus ketua Panitia Kejurnas Forki Riau mengatakan, persiapan panitia untuk pelaksanaan Kejurnas Forki Riau ini sudah mencapai 90 persen yang akan dilaksanakan pada 15-18 Mei mendatang di Gelanggang Remaja Pekanbaru.
"Kami dari pengurus Forki Riau telah berupaya agar pelaksanaan Kejuaraan Nasional ini bisa berjalan dengan baik dan lancar agar bisa mencapai 3 S (sukses prestasi, sukses penyelenggaraan, sukses ekonomi masyarakat dan sukses wisata yang ada di Riau,"ujar Parisman Ikhwan, Rabu (16/4/2025).
Dijelaskannya, Forki Riau selama tiga bulan ini telah melakukan persiapan dengan melakukan seleksi atlet yang akan mengikuti Kejurnas.
"Anak-anak kami yang akan mengikuti Kejurnas telah menjalani TC penuh di Rumbai dengan jumlah atlet Forki Riau sebanyak 59 orang. Dengan total 73 atlet dan official. Untuk kategori yang akan dipertandingkan adalah kategori Cadet, Junior dan Under 21," katanya.
Parisman Ikhwan menargetkan atlet karate Forki Riau dalam mengikuti Iven ini bisa meraih tiga medali emas, agar nantinya juga atlet karate Forki Riau bisa diutus mengikuti Kejuaraan Karate Asia SEAKF di Brunei Darussalam akan diselenggarakan pada bulan Juni 2025 mendatang.
Dirinya berharap agar kejuaraan nasional ini bisa memberikan dampak bagi ekonomi Riau. Pasalnya, ribuan peserta dari 38 provinsi akan hadir di Riau untuk mengikuti Kejurnas Forki Riau.
"Kalau melihat Kejurnas yang telah diselanggarakan sebelumnya di Provinsi lain nantinya yang akan hadir lebih kurang 5000 orang. Tentunya ini akan meningkatkan ekonomi Riau terutama di sektor perhotelan, kuliner dan lainnya
Kami berharap dukungan semua pihak agar pelaksanaan Kejurnas ini bisa berjalan dengan baik dan lancar," Pungkasnya.
Berita Lainnya +INDEKS
Puslatpur AD Bersama PTI Sumsel Bina Karakter Sportifitas Atlit Muda
MARTAPURA || Puslatpur Kodiklat TNI AD bersama Persatuan Taekwondo Indonesia (PTI) Pengprov Sumse.
Wako Fadly Amran Dampingi Mentan Berkunjung ke Pasar Lubuk Buaya, Pedagang Sampaikan Harapan
PADANG || Wali Kota Padang, Fadly Amran mendampingi Menteri Pertanian RI, Amran Sulaiman saat ber.
Ketum PWMOI dan Relawan Prabowo KRH HM Jusuf Rizal Usulkan Ryano Jadi Menpora
MEDAN || Relawan Prabowo dan LSM LIRA (Lumbung Informasi Rakyat) mengusulkan ke Presiden Prabowo .
Ketua DPW PAN Sumbar Haji Arisal Aziz Serahkan Hadiah Umroh Untuk 11 Orang Pemenang Cerdas Qur'an
PUBLIKTERKINI.COM,Padang - Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Amanat Nasi.
Menang Lelang Rumah dan Lahan, Warga Sekupang Malah Dapat Tanah Kosong
BATAM || Wahyu, warga Sekupang merasa dirugikan setelah memenangkan lelang rumah dan tanah di Per.
Pacu Jalur Resmi Dibuka Menteri Pariwisata
KUANTAN SINGINGI || Festival Pacu Jalur 2025 di Tepian Narosa, Kuantan Singingi, Riau, resmi dibu.