pilihan +INDEKS
Musnahkan 8.888 Butir Pil Ekstasi Dan 1,9 Kg Sabu , Kapolresta Pekanbaru Kombes Pol Pria Budi : Kami Komitmen Berantas Narkoba Dipekanbaru
PUBLIKTERKINI.COM,Pekanbaru - Polresta pekanbaru memusnahkan sedikitnya 8.888 butir Pil Ekstasi dan 1,9 Kilogram Sabu. Barang haram ini disita dari tangan beberapa tersangka yang saat ini sudah dijebloskan ke sel tahanan.
Bahkan, ada yang dibekuk saat hendak membawa narkoba melewati jalur udara via bandara internasional Sultan Syarif Kasim (SSK) II, kota pekanbaru.
8.888 butir Pil Ekstasi itu dimusnahkan dengan cara diblender, sedangkan sabu dimusnahkan dengan dilarutkan dengan air dan cairan pembersih lantai. Pemusnahan narkoba tersebut dipimpin langsung oleh Kapolresta Pekanbaru Kombes Pria Budi dan Kasat Narkoba Kompol Ryan Fajri.
Hadir dalam pemusnahan, Dansat POM AU Letkol POM I Gede Eka Santika, perwakilan Kejaksaan Negeri Pekanbaru, Kepala BNN, BPOM, Pengadilan Negeri dan Avsec Bandara SSK II Pekanbaru.
Kombes Pria Budi menjelaskan, barang bukti disita dari serangkaian kasus yang ditangani jajarannya, medio November hingga Desember 2021 lalu.
"Kita komitmen memberantas narkoba di kota pekanbaru," tegas Kapolresta Pekanbaru.
Ada empat kasus (Laporan Polisi) dari barang bukti yang dimusnahkan ini, tandas Kombes Pria Budi. Berlanjut, Jajaran satnarkoba melakukan pengembangan hingga meringkus pelaku lainnya.
Salah satu diantaranya, berinisial AN yang ditangkap ketika akan membawa Narkoba melalui Bandara SSK II Pekanbaru, dengan tujuan bali. Dari kasus ini disita 4.478 butir Pil Ekstasi.
Berita Lainnya +INDEKS
Nyabu 3 Hari Tidak Tidur, Pengemudi Calya Tabrak Hingga Tewas Pengendara Sepeda Motor
PUBLIKTERKINI.COM,Pekanbaru - Polresta Pekanbaru menggelar Press Conference terk.
Dukung Asta Cita Presiden Prabowo, Subdit II Ditresnarkoba Polda Riau Kembali Tangkap Bandar Narkoba Internasional
PUBLIKTERKINI.COM,Pekanbaru - Ditresnarkoba Polda Riau Subdit II berhasil mengga.
Dikejar Satresnarkoba Polres Dumai, Perampok Sabu Sembunyi Dalam Drum
PUBLIKTERKINI.COM,Dumai - Kapolres Dumai AKBP Dhovan Oktavianton Melalui Kasat R.
Tidak Ada Ruang Untuk Bandar Narkoba, Lapas Pekanbaru Gelar Razia Gabungan Mendadak
PUBLIKTERKINI.COM,Pekanbaru – Bentuk komitmen melaksanakan Arahan 13 (tiga bel.
Dramatis! Polsek Payung Sekaki Berhasil Bekuk Dua Pelaku Curas di Simpang Masjid Jalan Arjuna
PUBLIKTERKINI.COM,Pekanbaru - Kapolresta Pekanbaru KBP Jeki Rahmat Mustika.
Wanita Cantik di Bawah Umur Pesta Narkoba di Kamar Hotel
PUBLIKTERKINI.COM,Pekanbaru - Ditresnarkoba Polda Riau subdit 1 grebek 21 muda-m.