pilihan +INDEKS
FC Bekasi City Bawa Pulang 1 Poin dari Kandang PSPS Pekanbaru
PEKANBARU || PSPS Pekanbaru harus berbagi 1 poin dengan FC Bekasi City usai bermain imbang dengan skor 0-0 di Liga 2 musim 2025-2026, pada Kamis (13/11) di Stadion Kaharuddin Nasution Rumbai Pekanbaru.
Pada babak pertama, PSPS Pekanbaru tampak lebih menekan pertahanan FC Bekasi City. Beberapa kali Asir Asiz dkk menusuk ke jantung pertahanan lawan namun belum bisa menciptakan gol.
Pada menit ke-19, pemain PSPS Pekanbaru Rafly Selang nyaris menjebol gawang FC Bekasi City saat mengeksekusi tendangan bebas.
Pada menit ke-22, Andy Harjito yang mendapat umpan dari Asir Asiz, penyerang PSPS Pekanbaru nyaris menjebol gawang Laskar Kuda Hitam yang dijaga Bima Koto.
Pada menit ke-23, pemain FC Bekasi City Ezechiel N'Douassel yang mendapat umpan, nyaris membobol gawang PSPS Pekanbaru.
Pada menit ke-26, akibat kesalahan pemain belakang PSPS Pekanbaru, Saldi Amirudin nyaris menjebol gawang Askar Bertuah yang dijaga Muhammad Darmawan.
Pada menit ke-39, Ramadhan Madon yang sudah berhadapan dengan Muhammad Darmawan kiper PSPS Pekanbaru, gagal mengeksekusi bola, sehingga bola langsung dibuang bek PSPS Pekanbaru.
Hingga babak 1 berakhir, skor masih bertahan 0-0 antara PSPS Pekanbaru vs FC Bekasi City. Memasuki babak 2, skuad Askar Berbuah terus menyerang jantung pertahanan FC Bekasi City, namun belum berbuah gol.
Pada menit ke-52, tekel cukup keras yang dilakukan Ragil Dimas kepada Andy Harjito, nyaris berbuah penalti untuk PSPS Pekanbaru. Namun, setelah VAR Checking, putusan penalti dibatalkan wasit.
Pada menit ke-58, tendangan bebas yang keras dan terukur oleh Saldi Amirudin ke gawang PSPS Pekanbaru, berhasil ditepis kiper Muhammad Darmawan.
Pada menit ke-65, penyerang Asir Asiz yang mendapat umpan dari Alfin Ismail Tuasalamony, gagal menjebol gawang FC Bekasi City yang dijaga Bima Koto.
Pada menit ke-67, tandukan oleh Ezechiel N'Douassel nyaris menjebol gawang PSPS Pekanbaru yang dijaga kiper Muhammad Darmawan.
Pada menit ke-83, tendangan langsung Yudi Aditya, pemain PSPS Pekanbaru ke gawang FC Bekasi City berhasil ditangkap kiper Bima Koto. Hingga babak 2 berakhir, skor 0-0 tak berubah.
Dengan hasil ini, masing-masing mendapat 1 poin, sehingga Askar Bertuah hanya mengumpulkan jumlah 13 poin dan FC Bekasi City 15 poin.
PSPS Pekanbaru hanya naik satu tingkat ke posisi 6, Klasemen Grup Barat Pegadaian Championship 2025-2026. Sedangkan FC Bekasi City, berada di posisi 3 Klasemen Grup Barat Pegadaian Championship 2025-2026.
Berita Lainnya +INDEKS
Atlet Dayung POPNAS XVII Asal Provinsi Riau Raih Tiga Medali Emas dan Dua Perak
PEKANBARU || Kontingen cabang olahraga (cabor) dayung Provinsi Riau berhasil menyabet tiga mendal.
Jauhi Zona Degradasi PSPS Tundukkan Persiraja 1-0
PEKANBARU || PSPS Pekanbaru berhasil mengamankan poin penuh usai menang menang 1-0 atas Persiraja.
Besok PSPS Pekanbaru Hadapi Adhyaksa FC, Siap Tampil Maksimal untuk 3 Poin
PEKANBARU || PSPS Pekanbaru akan melakoni laga tandang dan menghadapi Adhyaksa FC pada match ke-8.
Menang Tipis 3-2, PSPS Bawa Poin Penuh
PEKANBARU || PSPS Pekanbaru akhirnya berhasil menang dramatis saat tandang ke Tegal, Jawa Tengah,.
Semarak HUT TNI ke-80, Kodim Dumai Gelar Kartika Run 8K diikuti Seribu Peserta
DUMAI || Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-80 Tentara Nasional Indonesia (TNI),.
Hasil Imbang 1-1 PSPS Pekanbaru, Askar Bertuah Berbagi Poin
PEKANBARU || Hasil akhir skor 1-1 laga PSPS Pekanbaru Vs Sumsel United, Askar Bertuah berbagi poi.







