Kanal

Wujudkan kerjasama Harkamtibmas, Polsek Bukit Raya berikan piagam penghargaan

PUBLIKTERKINI.COM, Pekanbaru - Kamis 30 Desember 2021 pagi Polsek Bukit Raya dalam hal ini Kapolsek Bukit Raya AKP ACHDA FERI, S.H memberikan piagam penghargaan kepada instansi kemasyarakatan yg berperan dalam hal pemeliharaan keamanan dan ketertiban Masyarakat kota Pekanbaru.

Adapun instansi kemasyarakatan yg menerima piagam penghargaan tersebut antara lain dari sektor pendidikan yg di wakili oleh Universitas Islam Riau, sektor Perdagangan dan Industrian yg di wakili oleh PT. Yamaha Alfa scorpii dan sektor sosial kemasyarakatan dalam hal ini di wakili oleh Keluarga Besar Putra Putri Polri/ KBPP daerah Riau.

Penghargaan yg diberikan ini tentu nya sebagai wujud apresiasi kami terhadap instansi yg telah banyak berperan dalam hal Harkamtibmas di kota Pekanbaru terkhusus wilayah hukum Polsek Bukit Raya.

Dalam sambutannya Pimpinan PT Alfa scorpii mengucapkan terimakasih atas apresiasi kerjasama nya dan berharap kedepan nya kota Pekanbaru lebih aman lagi terutama masalah Pencurian Sepeda Motor.

Begitu juga halnya ketua KBPP daerah Riau bapak Ucok Ridarman menyampaikan bahwa Harkamtibmas ini adalah tanggung jawab kita bersama, tanpa adanya kerjasama masing-masing pihak, maka kondusifitas akan melemah.

Di tempat terpisah rektor universitas Islam Riau Prof. Dr. H. Syafrinaldi SH, M.Cl mengatakan bahwa kerjasama Polsek Bukit Raya dengan Universitas Islam Riau telah berlangsung lama, dan dgn pemberian piagam penghargaan dari Polsek bukit raya inilah sebagai momentum utk mewujudkan kan nya secara nyata.  

Kami berharap kerjasama masing-masing pihak guna Harkamtibmas di wilayah hukum Polsek Bukit Raya sangat diharapkan dan semoga kita semua dalam beraktivitas selalu diberikan keamanan dan kelancaran, tutup Kapolsek Bukit raya AKP Achda Feri, S.H.

( rey )

Ikuti Terus Riaupower

BERITA TERKAIT

BERITA TERPOPULER