
PELALAWAN II Bhabinkamtibmas Desa Muda Setia, Aipda Bobi Reski Ilahi, dari Polsek Bandar Sei Kijang, melaksanakan kegiatan melayat ke rumah duka salah seorang warga Desa Muda Setia pada Kamis (15/01/2026) pukul 10.30 WIB. Warga yang meninggal adalah orang tua dari Ibu Oneng, warga Desa Muda Setia, yang meninggal dalam keadaan sakit.
Aipda Bobi Reski Ilahi hadir di rumah duka untuk memberikan penghormatan terakhir dan menyampaikan belasungkawa kepada keluarga yang ditinggalkan. Kehadirannya juga sebagai bentuk kepedulian dan pelayanan Polri kepada masyarakat.
Kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap Polri melalui upaya Bhabinkamtibmas sebagai ujung tombak Polri di tengah-tengah masyarakat. Dengan kehadiran Bhabinkamtibmas di tengah-tengah masyarakat, diharapkan dapat memperkuat hubungan antara Polri dan masyarakat, serta meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya keamanan dan ketertiban.