PUBLIKTERKINI.COM,Pariaman - Haji Arisal Aziz Presiden Club Josal FC sosok tokoh dibalik kesuksesan tim sepakbola kebanggaan masyarakat piaman.
Haji Arisal Aziz seorang politisi dan pengusaha sukses yang hobi bermain sepak bola di waktu mudanya.
Mulai dari hobi dan niat ikhlas untuk mendidik anak-anak muda piaman agar tetap menjalankan hidup sehat dengan olahraga tiap hari, Haji Arisal Aziz yang akrab disapa Ajosal mendirikan sebuah club sepakbola yang bernama Josal FC.
Niat saya mendirikan tim sepakbola Josal FC ini tidak ada mencari keuntungan murni ingin menjadikan sumatera barat sebagai sumber penghasil pemain tim nasional kedepannya melalui Josal FC ini." ucap Josal
"Dan saya juga punya visi ingin memajukan sepakbola sumatera barat di tingkat nasional maupun internasional.
"Misi saya sumatera barat menjadi penghasil pemain-pemain tim nasional.
Walaupun Josal FC baru berdiri tapi sudah mulai melihatkan kiprahnya di tingkat nasional dengan menjuarai Piala Soeratin U15.
Kedepannya kita akan membangun akademi sepakbola berbasiskan pondok pesantren dan juga sebagai home basenya Josal FC di kota Pariaman." Kata Josal