Disaksikan Kepala KANWIL KEMENKUMHAM Riau, Julianto Serah Terimakan Jabatan Kalapas Tembilahan Ke Hari Winarca

Sabtu, 19 November 2022

PUBLIKTERKINI.COM,Tembilahan - Promosi dan alih tugas bukanlah merupakan suatu hadiah, akan tetapi lebih merupakan suatu amanah yang harus dilaksanakan dengan meningkatkan kinerja organisasi. Disamping itu diperlukan adanya kesiapan sikap dan mental dalam rangka mengantisipasi era globalisasi yang menuntut adanya perubahan nilai dan pelayanan dalam masyarakat. Sepenggal sambutan tersebut disampaikan Kepala Kanwil Kemenkumham Riau, Mhd. Jahari Sitepu, saat memimpin acara serah terima jabatan Kepala Lapas Kelas IIA Tembilahan dari pejabat lama, Julianto Budhi Prasetyono kepada pejabat baru, Hari Winarca, Kamis pagi (17/11).

Jahari juga memuji kepemimpinan Julianto hampir 2 tahun memimpin Lapas Tembilahan. Julianto dianggap berhasil membenahi sarana dan prasarana lapas serta peningkatan layanan sehingga semakin memudahkan masyarakat dan warga binaan di lapas. Yang tak kalah penting, Julianto mampu membangun soliditas dan kekompakan antar sesama jajaran Lapas Tembilahan hingga akhirnya mampu bekerja sama secara tim.

"Terima kasih atas pengabdian bapak Julianto selama ini, semoga sukses selalu dimanapun berada. Selamat datang kepada pak Hari Winarca, kami yakin dan percaya, bapak mampu membawa Lapas Tembilahan ini menjadi lebih baik dan maju kedepannya," kata Jahari. Kakanwil juga berpesan agar pejabat yang baru untuk langsung menyesuaikan diri dan action. 

Katanya lagi bahwa sama-sama kita ketahui, bahwa hampir seluruh lapas/rutan di Riau ini telah mengalami overkapasitas. Namun, overkapasitas jangan dijadikan halangan maupun alasan untuk bermalas-malasan. Jadikan cobaan ini sebagai salah satu cara untuk memotivasi kita, agar kita bergerak secara serentak berkinerja untuk Kemenkumham Riau yang lebih berprestasi.

Bangsa kita perlu orang-orang yang mempunyai integritas, profesional, berkinerja tinggi, dan mempunyai moralitas yang bagus; sehingga mampu mengabdi, berkomitmen menjalankan tugas dan tanggung jawabnya dengan baik, khususnya dalam menyelesaikan persoalan dan tantangan yang ada di Pemasyarakatan yang kita cintai ini.

"Laksanakan 3 Prinsip Pemasyarakatan Maju yaitu melakukan deteksi dini, pemberantasan narkoba, serta membangun sinergi dengan aparat penegak hukum lainnya. Plus Back To Basics, yaitu menerapkan prinsip-prinsip dasar Pemasyarakatan," tambah Jahari dalam amanatnya. Persiapkan diri menjelang akhir tahun, seluruh jajaran harus Tetap Siaga dan Waspada. Serta maksimalkan penyerapan anggaran karena penyerapan anggaran berbanding lurus dengan program kerja. 

Sertijab Kalapas Tembilahan ini Sekretaris Daerah Kabupaten Indragiri Hilir Afrizal, unsur Forkopimda, Kepala UPT di lingkungan Kemenkumham Riau dan Dharma Wanita Persatuan Lapas Tembilahan beserta jajaran. Selanjutnya, Julianto akan menduduki jabatan baru sebagai Kepala Lapas Kelas IIA Pontianak pada Kanwil Kemenkumham Kalimantan Barat. Sedangkan Hari Winarca, sebelumnya menjabat sebagai Kepala Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Kelas I Kutoarjo pada Kanwil Kemenkumham Jawa Tengah.