Publikterkini.com - Team Buser Batman Polsek Limapuluh ringkus pelaku pencurian kendaraan bermotor (Ranmor) dan kabel berinisial RS (22). Setiap beraksi dan ditangkap, pelaku ini terkenal gesit dan lihai, maka RS dijuluki spiderman.
Saat kasus ini dikembangkan, diketahui teman pelaku menginap disalah satu hotel Jalan Tuanku Tambusai. Namun sayang, saat dilakukan penangkapan pelaku berhasil kabur dengan melompat dari jendela kamar.
Kapolsek Limapuluh, AKP Stevie, Selasa (13/7/2021) menjelaskan, pelaku mencuri sebuah kabel tembaga di salah satu tempat hiburan malam yang ada di Kota Pekanbaru. Warga melihat pelaku sedang menenteng karung goni yang berisi benda mencurigakan hendak pulang ke rumahnya.
Warga yang curiga langsung melaporkan ke polisi. Polisi langsung turun ke lapangan dan berhasil menangkap pelaku RS.
Hasil pemeriksaan, ternyata kabel tembaga dicuri tersangka di sebuah tempat hiburan malam XP Club, Jalan Jendral Sudirman. Disana pelaku sudah melakukan aksi pencurian yang sama sebanyak lima kali dalam setahun belakangan ini.
Ada sekitar 30 kilogram kabel tembaga yang telah dikupas yang berhasil diambil pelaku. Kabel ini rencananya bakal dijual ke pengepul di Kabupaten Kampar. Tersangka menjual Rp110 ribu per kilogram.
Setelah dilakukan penyelidikan, ternyata pelaku juga telah melakukan pencurian sepeda dayung dan sepeda motor di waktu yang berbeda-beda. Sebanyak 5 sepeda dayung berbagai merk yang berhasil dicuri pelaku.
"Pelaku ini sudah seperti Spiderman, sangat gesit dan lincah. Ia juga sudah lama diburu, namun selalu lolos. Pada akhirnya pelaku berhasil ditangkap di Jalan Nilam pada Sabtu kemarin," ucapnya.
Pelaku sudah melakukan pencurian di berbagai TKP sejak tahun 2020 silam. Seperti di Jalan Riau, Jalan Juanda, Jalan Jendral, dan Jalan HR Subrantas. Saat ini kami sedang memburu 3 pelaku lainnya yang ikut serta dalam aksi pencurian yang dilakukan oleh pelaku RS. *